Acer W3, Tablet Windows 8 dengan Layar 8 Inci

Acer W3, Tablet Windows 8 dengan Layar 8 Inci - Setelah menjadi rumor sejak April kemarin, Acer Iconia W3 akhirnya diperkenalkan secara resmi. Beberapa waktu lalu pernah diberitakan Acer akan segera meluncurkan tablet Windows 8 pertama dengan layar sentuh berukuran 8.1 inci.

 Tablet Acer W3

Acer W3 hadir dengan layar sentuh berukuran 8.1 inci dengan resolusi sebesar 1280 x 768 piksel. Acer W3 menggunakan OS Windows 8 Pro dengan dukungan prosesor Intel Atom Z2760 dan RAM sebesar 2GB. Acer W3 akan hadir dalam dua versi memori internal yakni versi 32GB dan versi 64GB, kedua versi ini dilengkapi juga dengan kamera depan 2 megapiksel.

Di bagian konektivitas, Acer Iconia W3 dibekali dengan WiFi b/g/n, Bluetooth 4.0, micro USB 2.0, dan port micro HDMI. Tersedia juga aksesoris keyboard dock untuk Acer Iconia W3 (dijual terpisah).

Sampai saat ini, belum ada keterangan mengenai harga Acer Iconia W3. Rencananya, Acer Iconia W3 akan dirilis awal Juni nanti sepaket dengan Windows 8 Pro.

Artikel Terkait Gadget

0 comments:

Post a Comment